Senin, Desember 10, 2012

Pikirkan Sebelum Menjawab

Saya mendapati sebuah cerita yang benar-benar membuat saya terkagum-kagum begitu mendengar jawaban dari cerita tersebut..Cerita ini saya dapatkan dari sebuah artikel yang saya ga tau sumbernya. 

Rabu, Oktober 31, 2012

Quote

A quote from....

Waktu


Bicara soal waktu, bicara tentang banyak hal. Kenangan, harapan, impian, dan kenyataan.

Waktu selalu menyimpan cerita di setiap detik helaan napas, setiap detik langkah kaki dan kita kenal sebagai kenangan
Waktu juga menjawab segala harapan dan impian. Kita menyebutnya kenyataan. 
Waktu akan menjawab segala keinginan yang tertunda
Waktu jugalah yang akan menjawab segala kegundahan hati
Waktu juga akan menunjukkan sosok lain dari pribadi kita. Waktulah yang akan  memperlihatkan siapa engkau.
Amazing right?!

Jumat, Oktober 12, 2012

Tyndale Bible


Tyndale Bible merupakan pelopor kemunculan Alkitab Perjanjian Baru yang pertama kali diterbitkan dalam bahasa Inggris. 
Kalau Tuhan sudah membuka jalan tidak ada yang mampu untuk menutupnya..Kurang lebih begitulah kisah yang tergambar dalam kisah Tyndale. Begitu kerasnya penolakan melakukan penerjemahan Alkitab kala itu. Tetapi entah bagaimana dia bisa melangkah begitu pasti hingga akhirnya digantung dan dibakar.
Tyndale
Bagaimanapun perjuangan yang kita hadapi di dalam dunia ini, kalau tanpa disertai tangan Tuhan yang dashyat dan tanpa harapan yang pasti atas apa yang kita kerjakan, semua sama halnya dengan kesia-siaan.
Apa yang Anda bawa nantinya ke liang kubur?
Pernahkah Anda berpikir untuk apakah kita hidup kalau hanya menunggu kematian? Hanya untuk sekedar menyelesaikan apa yang menurut manusia harus diselesaikan?


Pengen baca lebih banyak lagi?! kunjungi site ini



Download DYK-04-Tyndale Bible.pdf for free - Ebookbrowse.com - Ebook Search & Free Ebook Downloads

Rabu, Oktober 10, 2012

About The Funiest Think I Know!! "Running Man"

Hm...Have you hear about Running Man? This is the one of variety show in South Korea and this is the most I like. Why? They are so funny and they do it so natural. The concept in every episode have a new style and new idea that make me not bored to waiting next episode. But the most I like from this show is they friendship. I think they so closed each other that make this show more than just for a filming. Let me show you about what I'm thinking.
I will share about how funny they are...

Selasa, Juli 24, 2012

Berhenti Sejenak...

Berhenti sejenak?! Apa yang membuat Anda untuk Berhenti Sejenak? Tentu karena sesuatu yang menarik perhatian Anda bukan? atau sesuatu yang membuat Anda untuk berpikir kembali dan kadang bergumam?! Ternyata?! Oh begitu?! Selama ini?! yah kurang lebih kata-kata itu yang akan terucap saat kita sedang berhenti sejenak...
Saya berhenti sejenak saat membaca kata-kata yang tidak lazim untuk didengar apalagi menemukan orang yang seperti ini di dunia nyata?! Sebelum saya menyebutkan kata-kata itu, ada pertanyaan yang harus dijawab..
Pernahkah Anda menderita karena seseorang? Apakah dia yang Anda kasihi? 
........

Senin, Juli 09, 2012

Tentang Taurat, Yesus dan Keselamatan

Malam ini saya ingin merefleksikan IBRANI 2:14 dan hasil intepretasi saya terhadap apa yang saya baca, saya dengar selama ini......
Saya mau cerita sedikit mengenai arti Yohanes 3:16
KARENA BEGITU BESAR KASIH ALLAH AKAN DUNIA INI, SEHINGGA IA TELAH MENGARUNIAKAN ANAKNYA YANG TUNGGAL, SUPAYA SETIAP ORANG YANG PERCAYA KEPADANYA TIDAK BINASA, MELAINKAN BEROLEH HIDUP YANG KEKAL.

Kamis, Juli 05, 2012

Catatan Seorang Anak SMA


Sore itu, pukul 16.00..tiba-tiba aku terbangun dari tidurku dan menuju ke lemari. 

Tanpa kusadari, aku menemukan buku diaryku yang sudah usang tak terbaca..
Cuma bisa berdecak kagum karena aku bisa pernah menulis seperti itu.

Berikut ini adalah isinya.

Kamis, Juni 21, 2012

Kondisi Kota Kupang


Secara geografis Kota Kupang terletak pada 123° 32’ 14” - 123° 37’ 01” Bujur Timur dan 10° 36’ 14” - 10° 39’ 58” Lintang selatan, Secara administratif, Kota Kupang terdiri dari 6 Kecamatan dan 49 Kelurahan, dengan luas wilayah 260,127 km²/26.012,74 ha, terdiri dari luas daratan 165,337 km²/16.533,70 ha dan luas laut 94,790 km²/9.479,03 ha. Adapun batas administrasi wilayah kota Kupang berdasar pemetaan dan pemasangan patok tata batas wilayah kota Kupang adalah : 

Senin, Juni 11, 2012

Refleksi Malam (DIA YANG JAUH MENDEKATKAN DIRI KARENA KASIH)

Saya pernah mendengar ataupun mungkin pernah ditanyakan oleh seorang teman, apakah orang Kristen boleh berbuat dosa "wong udah selamat aja koq"..hm...dulunya saya sih masih bingung mau jawab apa..hehehe..
Tapi saya mengerti sekarang. Justru karena sudah selamat tersebut orang Kristen mempunyai hutang untuk hidup tidak menurut keinginan daging lagi, tapi hidup berdasarkan roh, kebenaran dan kasih.
Saya menulis ini karena saya pernah membaca dalam alkitab (tapi saya lupa dibagian mana) bahwa nantinya akan ada yang mempertanyakan mengenai karunia yang kita dapatkan secara cuma-cuma ini "kehidupan kekal bersama Allah dan Kristus Yesus"

Minggu, Juni 10, 2012

Mengetahui Sebaran Terumbu Karang Lewat Citra

Kebetulan karena tugas akhir saya tentang pesisir, jadi salah satu aspek yang harus diteliti adalah kondisi habitat perairan. Salah satu yang saya fokuskan adalah terumbu karang.
Nah...sedikit penjelasan mengapa saya memilih terumbu karang untuk diteliti...

Sabtu, Mei 05, 2012

Kreativitas

Pada era modern saat ini, inovasi dan ide-ide kreatif sangat diperlukan untuk menunjang suatu usaha..
Memang ide-ide kreatif itu awalnya terbentuk dari melihat, meniru dan memunculkan sesuatu yang berbeda dari yang telah ada.. Mungkin tidak banyak dari kita yang bisa membuat benda nonekonomis menjadi bernilai ekonomis..Butuh seni yang tinggi dan semua membutuhkan proses. Jika Anda mau memulainya dari yang kecil-kecil seperti meniru terlebih dahulu, menurut saya Ok.ok saja. Namun jangan terlalu mirip dengan yang ditiru, mulailah menambahkan sesuatu yang berbeda...

Kos Putri Sekitaran UNDANA

Anda lagi nyari kos sekarang? Bagaimana kriteria kos idaman anda? Nyaman, bersih, ga pengap, keamanannya terjamin dan tentunya enak buat ditinggalin?
Saran saya cari kosan Duo Putri. Kenapa? Udah nyaman, aman, dan ga usah susah-susah sama air. Letaknya juga strategis kurang lebih 500 meter dari Undana. Kenapa nyaman? Soalnya sirkulasi udaranya bagus dan ga bikin sumpek. Selain itu aman pula. Setiap kamar sudah dilengkapi sama teralis dan rumahnnya ada pagar jadi aman kuadrat. :D
Nah dari pada saya berceloteh terus.. Saya tunjukin aja buktinya..

Perencanaan Fungsi Kawasan DAS

Hal pertama yang dilakukan adalah melakukan delineasi DAS. Untuk melakukan delineasi DAS maka ada beberapa software yang digunakan, yaitu Arcview 3.x dan plugin AVSWAT 2000. 
Caranya seperti yang terlampir pada gambar: 

Tentang Kiamat

Udah basi kali yaa kalo mau bahas kiamat sekarang? sampai mau akhir tahun kayak gini masih aman-aman aja kan...hehehe
Kali ini saya mau ulas tentang kiamat versi Alkitab...
Kalo dalam Alkitab, kiamat di samakan dengan kedatangan Anak Manusia, Dia bakal datang sebagai hakim yang memisahkan antara yang kepunyaaan-Nya dan yang bukan kepunyaan-Nya.

Senin, April 09, 2012

Intelegent Transport System (ITS)

Intelegent Transport System (ITS) akan saya bahas merupakan pengertian sempit yang dipakai dalam pembahasan untuk studi kasus saya. Intelegent Transport System (ITS) ini semacam sinyal pada saat trem akan melewati persimpangan. Sehingga akan memberikan kesempatan bagi trem untuk lewat terlebih dahulu. Pada umumnya sama seperti yang ditemukan untuk kereta-kereta yang melewati persimpangan jalan.



Rencananya terdapat alat detector yang berfungsi untuk menangkap sinyal akan kedatangan trem. Sehingga pada jarak 20 meter sebelum trem melewati persimpangan alat detector memberikan sinyal kepada lampu lalu lintas dan memperpanjang durasi. Sehingga rambu akan berubah hijau saat Trem Mulyorejo datang hingga Trem melalui persimpangan tersebut dan begitu pula dengan rambu merah akan menyala secara otomatis saat trem mendekati persimpangan.



Pada dasarnya teknologi detector memiliki fungsi untuk memprioritaskan moda kendaraan yang lebih diprioritaskan. Hal ini dapat mengurangi terjadinya tundaan pada trem Mulyorejo – Genteng. Terdapat dua konsep traffic signal priority yaitu:
  1. Green extention, memberikan tambahan waktu rambu hijau saat trem melalui persimpangan
  2. Terminator to red, memberikan sinyal rambu hijau saat trem mendekati persimpangan yang sedang berambu merah,

Nah tadi cuma salah satu simulasi, rencana gimana nanti tremnya akan beroperasi.

Kamis, April 05, 2012

Trem

Pada tau trem kan..? Sejenis kereta komuter yang jalurnya berada di badan jalan maupun mempunyai jalur sendiri namun tidak seperti kereta umumnya yang kita liat. Trem juga memakai kabel lho sebagai media untuk menggerakannya. Nah kemarin (kemarin-kemarin banget tuh..hahaha..pokoknya dah lama banget dah) tugas studioku membuat perencanaan trem untuk Kota Surabaya. Lokasi studinya dari Jalan Arief Rahman Hakim sampai Jalan Embong Malang dan kembali lagi ke Jalan Arief Rahman Hakim di seputaran ITS sono.
Nah pada saat melakukan simulasi rencana trem ini, ada beberapa point-point analisis yang dipertimbangkan, diantarnya:

  1.  Kebijakan yang mendukung
  2. Alasan pemilihan rute
  3. Kondisi fisik dan binaan disepanjang jalan yang nantinya dilewati trem
  4. Analisis four step model. Analisis ini terdiri dari analisis bangkitan dan tarikan rute yang dilewati, analisis sebaran pergerakan, analisis pemilihan moda dan pembebanan jaringan
  5. Analisis trip frekuensi penumpang
  6. Analisis estimasi penumpang yang akan naik dan turun
  7. Analisis operasional logistik waktu kendaraan
  8. Analisis pembiayaan. Analisis ini terdiri dari biaya operasional kendaraan (BOK), biaya konstruksi trem, dan tarif yang akan dikenakan.
Panjang yaa...tapi belum selesai tuh..:D. Berdasarkan analisis di atas, maka ditetapkan lokasi-lokasi potensial untuk penempatan halte, jalur, harga, waktu berhenti trem ditiap halte, rencana pembiayaannya (dalam studi ini masih belum mempertimbangkan berdasarkan kemampuan pembiayaan Kota Surabaya untuk pembangunan trem ini dan peluang dari PMA dan PMDN --bisa2 studi ini ga bakal selesai kali ya...). Selanjutnya ditentukan desaignnya..hm.hm..kalo masalah desaignnya. Hasilnya belum terlalu maksimal..hehe.
Rencana Kondisi Jalur Trem Tanpa Kereb

Rencana Kondisi Jalur Trem dengan Kereb

Rencana Jembatan Penyeberangan dan Halte Trem (Keduanya saling terintegrasi).
Rencananya ada alokasi lahan untuk  parkir kendaraan. Hal ini bertujuan bagi masyarakat yang jauh dari jangkauan halte trem dapat menggunakan kendaraan pribadi dari rumah terlebih dahulu dan menitipkan kendaraanya pada halte (tidak semua halte memiliki tempat parkir)
Dilihat dari atas nih. Tremnya ada yang direncanakan ditengah jalan. Jadi harus make jembatan gitu dah.
Kayak Busway lah.
Rencana Kondisi di Dalam Tremnya. Kursi yang bisa dilipat tersebut agar  bisa dipakai oleh penyandang cacat. Khususnya yang menggunakan kursi roda.


Untuk harganya, setelah melewati tahapan analisis yang panjang, ditentukan harga trem untuk per orangnya adalah Rp 6.700,-. Harga tersebut dihitung berdasarkan kemampuan rata-rata masyarakat (diambil sampel) yang mau membayar untuk menggunakan trem. Harga ini diperhitungkan jika pemerintah memberikan  subsidi.
Team Penyusun :D
Yah masih banyak yang harus dipelajari.
Banyak bantaian dosen. terutama...".."
Senang juga akhirnya semua selesai.
Tapi sedih juga karena akan berakhir..
:D
Saran dan Kritik ditunggu..

Rabu, April 04, 2012

Tugas Menulis...

Ternyata menulis ide untuk dituangkan dalam sebuah "cerpen" >>istilah untuk membuat tugas makalah<< pasti sangat amat membosankan...karena pasti bingung mau tulis apa terlebih dahulu..
But..usaha untuk mau mencari ide-ide baru dan topik-topik baru serta membaca pasti akan ada hasilnya..dan inilah hasil penulisan ide saya yang harus susah payah saya susun.. :D



Lanjutannya bisa dibaca disini.